Judul : Sun Tzu - Menyusun Evaluasi dan Rencana
link : Sun Tzu - Menyusun Evaluasi dan Rencana
Sun Tzu - Menyusun Evaluasi dan Rencana
Strategi yang digunakan :
Evaluasilah Kondisi yang ada dengan seksama
Bandingkanlah Atribut-atribut yang ada
Carilah Peluang-peluang Strategis
Visi tentang organisasi ingin menjadi apa, haruslah direncanakan dengan kesadaran akan realita. Itulah sebabnya bab ini memfokuskan kepada evaluasi. Komponen-komponen visi mengartikulasikan maksud, misi, nilai-nilai patokan, dan gambaran yang jelas tentang masa depan organisasi. Dari visi, pimpinan dapat menentukan strategi, menetapkan inisiatif-inisiatif strategis, dan menyelaraskan organisasinya.
Semakin canggih proses perencanaan, semakin sulitlah memperkenalkan fleksibilitas yang mengakomodasikan perubahan-perubahan dalam situasi.
Suatu kekeliruan yang umum adalah menganggap perencanaan sebagai hanya proses mental, ide di kepala kita yang sekedar menengok ke masa lalu dan beradaptasi demi masa depan. Kalau rencana Anda tidak ditulis, Anda tidak mempunyai rencana sama sekali. Anda hanya mempunyai impian, visi, atau mungkinhanya mimpi buruk. Rencana tertulis yang sederhanalah yang paling efektif.
§ Lima Faktor Konstan Dalam Bisnis :
1. Pengaruh moral artinya semangat melaksanakan misi.
2. Cuaca maksudnya adalah kekuatan-kekuatan eksternal.
3. Medan maksudnya pasar.
4. Komandan maksudnya kepemimpinan.
5. Doktrin dapat disamakan dengan prinsip-prinsip standar.
§ “Evaluasi Kondisi-kondisi yang Ada dengan Seksama”
Evaluasi yang baik adalah landasan operasi yang sukses.
Setiap evaluasi harus mencakup analisa seksama terhadap bagaimana caranya meningkatkan bisnis dengan pelanggan yang ada. Analisa yang dilakukan oleh Ogilvy & Mather menunjukan bahwa pengembalian dari investasi pemasaran yang dilakukan terhadap pelanggan yang ada itu bisa beberapa kali lipat dari pada investasi pemasaran yang dilakukan terhadap calon pelanggan.
Ketika tindakan diambil tanpa evaluasi yang seksama terhadap situasinya, terlalu sering orang menggarap hal-hal yang keliru. Dalam keadaan seperti ini, hasilnya adalah bahwa banyak upaya dilakukan sia-sia. Evaluasi adalah sekedar metodologi untuk mengumpulkan data dalam proses terstruktur yang dirancang untuk mendapatkan fakta atau persepsi. Evaluasi bisa internal ataupun ekternal. Evaluasi bisa diadakan oleh seorang atau lebih individu. Evaluasi bisa berasal dari survei.
Evaluasi yang baik menggali ke dalam akar penyebab dan mencari cara-cara baru yang lebih baik untuk meraih sukses.
Ketika evaluasi diadakan oleh organisasi ekternal, para responden biasanya mempunyai peluang yang lebih baik untuk memberikan masukan. Ini memberikan peluang untuk mengumpulkan data yang lebih akurat.
Fig. Fortress Palace Plan |
Secara internal, evaluasi memberikan informasi tentang kekuatan-kekuatan dan kelemahan-kelamahan yang dapat membangkitkan semangat serta mengarahkan pembaharuan diri. Secara eksternal, evaluasi mengungkapkan ancaman dan peluang.
§ “Bandingkanlah Atribut-atribut yang Ada”
Bandingkanlah kekuatan-kekuatan dan kelemahan-kelemahan kompetitif
Perbandingan atribut bisa dilakukan dengan beberapa cara, yaitu dengan pembandingan kompetitif langsung terhadap kekuatan-kekuatan dan kelemahan-kelemahan, studi komparatif terhadap proses-proses yang relevan dalam organisasi lainnya. Studi komparatif adalah pengalaman belajar yang “tanpa sungkan-sungkan mencuri” dari kawan maupun lawan.
Sementara tim pelaku studi komparatif mengamati bahwa praktek-praktek baru yang sukses ditempat lain dapat menjadi pemrakarsa perubahan yang berharga.
Sebuah teknik yang disebut “berlomba sambil duduk” menawarkan peluang untuk membayangkan perjalanan anda melalui berbagai hambatan menuju garis akhir sukses. Idenya berasal dari para pelari yang “duduk” membayangkan diri berlomba mengalahkan pesaing-pesaing mereka.
§ “Carilah Peluang-Peluang Strategis”
Kembangkanlah strategi-strategi yang melampaui aturan-aturan konvensional.
Peluang-peluang strategis yang difokuskan secara eksternal : strategi awal Wal-Mart difokuskan kepada kota-kota kecil. Kemudian melangkah ke kota-kota besar.
Peluang-peluang strategis yang difokuskan secara internal : di Monsanto, peluang strategis internalnya adalah mengubah perusahaan kimia komoditi menjadi perusahaan rekayasa genetika.
Demikianlah Artikel Sun Tzu - Menyusun Evaluasi dan Rencana
Sekianlah artikel Sun Tzu - Menyusun Evaluasi dan Rencana kali ini, mudah-mudahan bisa memberi manfaat untuk anda semua. baiklah, sampai jumpa di postingan artikel lainnya.
Anda sekarang membaca artikel Sun Tzu - Menyusun Evaluasi dan Rencana dengan alamat link http://oldchinesewisdom.blogspot.com/2016/11/sun-tzu-menyusun-evaluasi-dan-rencana.html
0 Response to "Sun Tzu - Menyusun Evaluasi dan Rencana "
Post a Comment